Bagi masyarakat Sumatera Utara yang mengikuti adat Batak ingin melangsungkan pernikahan harus mempersiapkan uang cukup banyak. Karena biaya pernikahan adat Batak tidaklah sedikit untuk membeli kebutuhan acara akad nikah ataupun mahar yang diinginkan oleh pihak perempuan.
Tidak hanya biaya pernikahan adat Batak saja yang harus dipersiapkan, tetapi bagi kedua pengantin harus memahami proses menikah dari awal sampai akhir. Karena setiap adat istiadat atau suku di Indonesia telah menetapkan proses dan tahapan pernikahan, mungkin sering dikenal ritual sakral penuh makna.
Dalam melaksanakan ritual sakral adat Batak, kedua pengantin harus merayakan secara bersama-sama. Maka dari itu membutuhkan biaya pernikahan adat Batak untuk memperlancar proses ritual penuh makna. Pastinya disaat melangsungkan pesta pernikahan adat Melayu akan membutuhkan anggaran untuk membeli catering, dekorasi, rias pengantin, baju akad dan masih banyak lainnya.
Biaya pernikahan adat Batak dianggap sebagai salah satu pesta pernikahan yang memakan biaya cukup mahal. Untungnya, pada pembahasan kali ini kami sudah memberikan rincian anggaran pesta pernikahan adat Batak sehingga bisa dijadikan referensi bahwa harus mempersiapkan uang sebelum pestanya dilaksanakan.
Rincian Biaya Pernikahan Adat Batak
Setiap adat di Indonesia sebelum melaksanakan acara pernikahan harus mengikuti beberapa acara, salah satunya adalah lamaran. Mungkin biaya lamaran lebih murah dibandingkan pada saat acara pernikahan adat Batak. Jadi harus mempersiapkan biaya pernikahan beserta tunangan dengan cara menabung.
Ketika sudah masuk acara inti yaitu pernikahan adat Batak akan membutuhkan uang cukup banyak untuk membeli atau sewa kebutuhan menikah. Jika kamu ingin menikah dengan orang adat Batak, maka harus membuat rincian tabel seperti berikut ini:
Rincian | Jumlah | Harga Satuan | Total Biaya |
---|---|---|---|
Sewa Gedung Pernikahan | 1 | Rp 4.000.000 | Rp 4.000.000 |
Dekorasi | 1 | Rp 1.500.000 | Rp 1.500.000 |
Cetak Undangan | 800 | Rp 3.000 | Rp 2.400.000 |
Souvenir | 400 | Rp 2.000 | Rp 800.000 |
Catering | 1200 | Rp 35.000 | Rp 42.000.000 |
Foto & Video | 1 | Rp 2.000.000 | Rp 2.000.000 |
Gaun Pengantin | 1 | Rp 4.000.000 | Rp 4.000.000 |
Jas Pengantin | 1 | Rp 2.000.000 | Rp 2.000.000 |
Seragam Keluarga | 4 | Rp 2.000.000 | Rp 8.000.000 |
MC/Raja Parhata | 2 | Rp 1.000.000 | Rp 2.000.000 |
Musik & Entertainment | 1 | Rp 5.000.000 | Rp 5.000.000 |
Sewa Mobil Pengantin | 1 | Rp 800.000 | Rp 800.000 |
Biaya adat (olop2/ Tingkin Tangga, dll) | 1 | Rp 8.000.000 | Rp 8.000.000 |
Biaya Lainnya | 1 | Rp 4.000.000 | Rp 4.000.000 |
Total | Rp 86.500.000 |
Dari total tabel diatas merupakan hitungan perkiraan saja, sehingga hanya bisa dijadikan panduan bahwa harus mengumpulkan kurang lebih Rp 86.500.000. Untuk memastikan, kamu harus praktikan langsung dengan menanyakan kedua pihak keluarga sesuai kondisi dan kebutuhan.
Nah, kamu juga bisa menentukan biaya untuk membuat acara pernikahan sederhana atau lebih mewah tergantung jumlah tabungan yang dimiliki. Apalagi pihak pria harus memiliki biaya tambahan yang wajib untuk melangsungkan adat istiadat pada hari pernikahan berlangsung.
Susunan Acara Pernikahan Adat Batak
Ketika menghitung rincian biaya pernikahan adat Batak, kamu perlu mapan secara finansial karena ada berbagai macam persiapan yang mengharuskan mengeluarkan biaya cukup banyak. Tentu di setiap adat di Indonesia membutuhkan persiapan pernikahan seperti membeli mahar ataupun perlengkapan lainnya.
Namun tidak semua dari kamu akan tahu apa saja persiapan pernikahan adat batak dengan mengikuti tradisi dari leluhur dan pastinya tradisi tersebut memiliki makna yang baik dalam melaksanakan pernikahan. Terdapat 3 susunan acara yaitu sinamot, ulos dan pesta pernikahan, dimana ketiga persiapan tersebut memiliki penjelasan berbeda-beda seperti berikut ini:
1. Sinamot
Sinamot adalah uang mahar yang harus pihak pengantin pria membayar dengan sejumlah uang tunai kepada pihak perempuan. Hal ini sudah disepakati dan serah terima sinamot bernama Marhata Sinamot yang berlangsung sebelum proses tunangan atau disebut dengan matumpol.
Sudah diketahui uang mahar jelas tidak sedikit, besaran uang kamu bayarkan ke pihak perempuan akan mengikuti standar perhitungan adat Batak dengan mempertimbangkan beberapa aspek. Adapun jumlah biaya Sinamot yang dapat mempengaruhi seperti berikut ini:
- Tingkatan pendidikan pengantin perempuan.
- Penilaian berdasarkan pekerjaan pengantin perempuan saat ini.
- Jarak tempat tinggal antara pengantin perempuan dan pria.
- Status silsilah keluarga.
- Status sosial keluarga.
- Reputasi atau citra pengantin perempuan dimata masyarakat.
- Status rupa atau kecantikan pengantin wanita.
Dalam melihat beberapa aspek diatas, maka semakin baik nilai seorang perempuan akan semakin tinggi juga harga sinamotnya. Oleh sebab itu, sebelum menikah bersama orang adat batak harus mempersiapkan biaya cukup banyak.
2. Ulos
Selanjutnya persiapan membeli kebutuhan pernikahan adat batak harus ulos, dimana ulos merupakan kain khas Indonesia yang dikembangkan oleh masyarakat Batak. Kain ulos sering digunakan untuk acara penting seperti pesta pernikahan, tunangan hingga pemakaman.
Dengan begitu, pengantin pria harus memberikan ulos terbaik buat keluarga pengantin perempuan. Untuk harga kain ulos adat Batak sekitar 170 ribu paling murah dan paling bagus mencapai 1 jutaan. Perlu dipahami bahwa semakin cantik, detail dan rumit pengerjaan, maka harga kain ulos semakin mahal.
3. Pesta Pernikahan
Setelah tahu semua persiapan pernikahan adat Batak, maka akan masuk ke acara intinya yaitu pesta pernikahan. Pada acara inti pernikahan adat Batak harus sudah siap mengikuti tradisi yang sudah ditetapkan. Pastinya, dalam melangsungkan tradisi pernikahan adat Batak harus mengeluarkan biaya.
Kesimpulan
Sekian pembahasan dari kami mengenai rincian biaya pernikahan adat Batak beserta total nya keseluruhan persiapan pernikahan berlangsung. Adanya informasi diatas dapat bermanfaat untuk kamu yang ingin melangsungkan pernikahan adat Batak di rumah ataupun gedung dengan memperhatikan beberapa aspek.